Blighted Ovum (BO)
@bidan_bunda: Ada yang pernah denger "janinnya tidak
berkembang jadi harus di keluarkan" ???
@bidan_bunda: Nah sore ini #bidanbunda mau share tentang
keguguran yang disebabkan "Blighted Ovum" disimak ya :))
@bidan_bunda: Blighted Ovum (BO) dikenal dgn kehamilan tanpa
embrio (anembryonic pregnancy) #BO
@bidan_bunda: #BlightedOvum yakni suatu keadaan yg termasuk
keguguran dimana hasil konsepsi menempel pada dinding rahim tapi embryo tdk
tumbuh/terbentuk
@bidan_bunda: Saat terjdi pembuahan, sel2 ttp membentuk
kantung ketuban,plasenta tapi telur yg dibuahi tdk berkembang menjadi embrio
#BlightedOvum
@bidan_bunda: Pada #BlightedOvum memang tdk terbentuk embrio,
tapi knp tes kehamilannya positif? #tanyabidanbunda
@bidan_bunda: #jawab pada #BlightedOvum plasenta ttp mghsilkan
HCG yg akan ttp terdeteksi pada test pack,juga membuat mual muntah juga ngidam
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 1. Kelainan kromosom dalam
proses pembuahan sel telur dan sel sperma
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 2. Infeksi TORCH
(toxoplasma, rubella, cytomegalovirus dan herpes)
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 3.kelainan genetik, atau sel
telur atau sel sperma dalam kondisi kurang baik
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 4.kelainan imunologis
(terbentuknya antibodi terhadap janin)
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 5. Ibu dengan diabetes
mellitus (kencing manis) yang tidak terkontrol
@bidan_bunda: Sebab #BlightedOvum 6. Usia tua istri/suami
menyebabkan kualitas sperma atau ovum menjadi turun
@bidan_bunda: Gejala #BlightedOvum 1.sama seperti gejalan
kehamilan biasa (mual, muntah, test pack positif,dll) tapi seiring waktu perut
tak membesar
@bidan_bunda: Gejala #BlightedOvum 2. Dapat mengalami keluar
flek2 atau darah
@bidan_bunda: Gejala #BlightedOvum 3.saat USG menginjak uk 6-8
mgg tidak ditemukan pembentukan embrio
@bidan_bunda: Gejala #BlightedOvum memang tdk begitu spesifik
dan akan bru diketahui stlh akan trjdi keguguran dgn munculnya perdarahan
@bidan_bunda: jika sdh terdiagnosa #BlightedOvum maka tndakan
selanjut'y adalah mengeluarkannya (kuretase)
@bidan_bunda: Hasil kuretase #BlightedOvum akan di periksa
untuk menentukan penyebabnya
@bidan_bunda: #BlightedOvum tdk brpengaruh pada rahim dan
kesuburan bunda, apabila pernah mengalami, maka akan dapat mengalami kehamilan normal
selanjut'y
@bidan_bunda: Jika sebelumnya pernah mengalami #BlightedOvum
dan terjdi lg pada kehamilan selanjutnya sebaik'y lakukan pemeriksaan scra
intensif
@bidan_bunda: Cegah #BlightedOvum 1.rencanakan kehamilan yang
sehat, konsultasi dgn bidan atau dokter kandungan
@bidan_bunda: Cegah #BlightedOvum 2.lakukan imunisasi untuk
mencegah masuknya virus TORCH ke dalam tubuh
@bidan_bunda: Cegah #BlightedOvum 3.lakukan pemeriksaan
kromosom (atas saran dokter)
@bidan_bunda: Cegah #BlightedOvum 4. Hentikan kebiasaan
merokok, berlaku juga untuk calon ayah ya
@bidan_bunda: Cegah #BlightedOvum 5. Sebelum hamil sebaiknya
perbaiki gizi calon bunda dan calon ayah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar